Selasa, 04 Juni 2013

Nissan bungkam soal mobil-mobil barunya



Nissan bungkam soal mobil-mobil barunya


Sebagai satu dari sekian brand dengan produk laris, Nissan kerap kali tidak hanya menghadirkan satu mobil atau satu produk saja di tiap tahunnya. Beberapa waktu lalu, Nissan Motor Indonesia memperkenalkan All-New Nissan Grand Livina yang kini dipasangi mesin baru HR15DE dengan teknologi dual-injection plus CVTC.

Hal ini pun memancing pertanyaan kira-kira berapa model lagi yang akan diluncurkan dan apa sajakah model-model baru tersebut. Namun, pihak Nissan Indonesia memilih bungkam.

"Ada berapa lagi varian yang akan diperkenalkan tahun ini? Kami tidak yakin berapa yang model lagi yang akan diluncurkan. Nanti kami pastikan Anda yang tahu pertama," ujar Horigome.

All-New Nissan Grand Livina sendiri kini dipasangi mesin baru HR15DE dengan teknologi dual-injection plus CVTC sehingga memberikan torsi yang lebih baik selain juga efisiensi bahan bakar yang meningkat sebesar 4 persen dibandingkan generasi pendahulunya.

All-New Nissan Grand Livina 2013 Indonesia

Hal tersebut seakan menjadi niatan untuk melanjutkan kefenomenalan produk tersebut, salah satunya dalam hal efisiensi bahan bakar.

Soal mobil baru, sebenarnya publik masih menyimpan rasa penasaran akan realisasi dari kehadiran Datsun yang santer dikabarkan akan menjadi produk mobil murah ramah lingkungan yang kini kian dekat menuju penuntasan regulasi dan berlanjut pada penjualan secara massal.

Satu kabar yang menarik soal Datsun, produk yang dipasarkan akan seirama dengan kebutuhan publik saat ini di Indonesia. Dua model di antaranya yang akan dipasarkan adalah MPV dan hatchback.
Sumber: Otosia.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar